Senin, 02 Mei 2011

Serba-Serbi Kehamilan Si-Kucing Part 1





Berikut ini adalah beberapa catatan yang perlu anda ketahui tentang kehamilan kucing:

Kucing betina akan mengalami estrus pertamanya antara usia 4 - 12 bulan dimana kondisi2 tersebut dipengaruhi oleh beberapa hal berikut:

- Breed; shorthair breed biasanya mengalami estrus lebih cepat dibandingkan longhair breed.

- Cahaya matahari; cahaya bisa merangsang betina untuk mengalami estrus lebih cepat.

- Ukuran & kondisi kesehatan; betina biasanya mengalami pubertas pada saat berat tubuh mereka mencapai 5-7 lbs (2.3 - 3.2 kg). Dan setelah mencapai usia dewasa betina bisa terus melahirkan sampai umur 5-7 tahun, yang kemudian akan diikuti dengan menurunnya kuantitas anak dan juga jumlah kelahiran.

Setelah betina mencapai usia dewasa dan memasuki masa estrus, breeding biasanya dilakukan selama 3 hari berturut2 sebanyak 3-4 hari sekali. Perhitungan awal masa pembuahan bisa dilakukan mulai hari pertama, dengan masa kehamilan adalah antara 61 - 67 hari atau rata-rata 65 hari.

Berikut adalah hasil statistik yang diambil dari 900 lebih breeder di Inggris yang meliputi 14 lebih breed dari jenis yang berbeda:

- Masa kelahiran rata-rata untuk seluruh breed adalah 65.1 hari.
- Masa rata-rata kelahiran untuk masing2 breed berbeda secara significant.
- Jumlah anakan yang paling sedikit adalah 1 dan paling banyak adalah 13 ekor per kelahiran.
- Jumlah rata2 per kelahiran adalah 4.6 ekor.
- Jumlah rata2 per kelahiran juga sangat berbeda antara satu breed dengan breed yang lain.
- Semakin banyak jumlah anak dalam kandungan, maka periode kehamilan juga semakin pendek.
- Rata2 berat anak yang dilahirkan adalah 93.5 gram.
- Semakin lama masa kelahiran, semakin berat timbangan dari anak yang dilahirkan.
- Berat badan saat lahir cenderung berkurang bila jumlah per kelahiran bertambah.
- Rata2 berat badan saat lahir bervariasi antara breed yang satu dengan yang lain.
- 8% dari kelahiran dilakukan dengan cara bedah Caesar.
- Resiko dari dilakukannya bedah caesar adalah semakin sedikitnya jumlah bayi yang lahir selamat.
- Tidak ditunjukkan adanya korelasi antara jenis breed dan C-section (Caesar).
- 7.2% bayi kucing mengalami kematian pada waktu lahir.
- Resiko kematian bayi semakin tinggi dengan semakin banyaknya jumlah bayi per kelahiran.
- 9.1% bayi kucing yang hidup mengalami kematian sebelum masa sapih (weaning /umur 8 minggu).
- Mayoritas dari kematian sebelum masa sapih terjadi di minggu pertama.
- Interval kelahiran satu bayi dengan bayi yang lain sangat bervariasi.
- Interval kelahiran bayi pertama dan terakhir adalah kurang dari 6 jam untuk 85.7% populasi.
- 3 kucing melahirkan selama lebih dari 48 jam antara anak pertama dan terakhir (yang selamat).
- 48 jam adalah waktu maksimum yang dicatat untuk proses kelahiran normal.

SUMBER: KUNAMON CATTERY

Tidak ada komentar:

Posting Komentar